Masjid Sela, Yogyakarta


Masjid sela terletak di kawasan Sawojajar, kelurahan Kadipaten, kecamatan Kraton, menurut catatan sejarah yayasan dalam kadipaten dibuat oleh Sultan Hamengku Buwono I. Adapun masjid ini dibangun bersama dengan pasanggrahan Taman Sari dan Pulo Gedong ( Segaran) serta panggung krapyak yang dibangun sekitar tahun 1758/1791,di bawah pimpinan Tumenggung Mangundipiro dan dalam pengawasan RM Sundoro ( calon pangeran Adipati Anom). Sebagian atap bangunan masjid Selo diberi bentuk, corak, dan lung-lungan semi.sangat kuatnya campuran pasir dan legen sehingga kuat seperti batu serta ditambah dengan batu gamping.

BOROBUDUR INTERHASH 2012


BOROBUDUR INTERHASH

            Apasih Borobudur Interhash?? itu pertanyaan yang muncul di otakku beberapa hari ini lihat Bus warna hijau milik TNI hilir mudik dari bandara Adisutjipto ke arah Magelang. Dari sumber yang terpercaya, ternyata Borobudur Interhash merupakan kejuaran lintas alam jejak nonkompetisi. Event dua tahunan itu mengandung unsur  permainan (fun), kebugaran (fitnes), dan persahabatan (frenship). Ada pun jarak yang ditempuh bervariasai, mulai short sepanjang 4-6 km, medium 6-8 km, long 8-12 km hinga super long 12-25 km, dan rute VVIP (4,25 kilometer). Interhash kali pertama diadakan di Malaysia tahun 1978 dan kebanyakan diikuti veteran militer. Selanjutnya secara berkala tiap dua tahun sekali digelar, bergantian di berbagai  negara. Sebelumnya, Indonesia dua kali menjadi penyelenggara, tahun 1982 di Jakarta dan di Bali tahun 1988.

GEDUNG SATE PERPADUAN ARSITEKTUR BARAT DAN LOKAL


GEDUNG SATE
PERPADUAN ARSITEKTUR BARAT DAN LOKAL

Bangunan ini terletak di Jalan di Jl. Diponegoro No.22 Bandung yang dahulu disebut Wihelmina Boulevard. Tepat didepan Gedung Sate adalah lapangan Gasibu. Gedung Sate saat ini berfungsi sebagai Kantor Gubernur Kepala Daerah Propinsi Jawa Barat Sayap Timur Gedung Sate sekarang ditempati oleh Kantor Pusat Pos dan Giro. Sedangkan bangunan tambahan pada sayap Barat, merupakan Gedung DPRD Propinsi Jawa Barat.

Komplek Makam Kyai Raden Santri


Komplek Makam Kyai Raden Santri

Komplek makam ini berada di sebuah bukit yang bernama Gunung Pring, Desa Gunung Pring, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang. Kurang lebih sekitar 30 km kearah barat dari kota Yogyakarta. Komplek makam ini mudah dicapai dengan kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum.